Sabtu, 12 September 2009

Manfaat Lain dari Kopi

(Tips menambal bak mesin)

Kopi memang punya segudang manfaat, selain digunakan sebagai minuman, campuran makanan atau sebagai bahan untuk terapi kesehatan dan kecantikan. Ternyata kopi juga bermanfaat di bidang otomotif, bukan cuma untuk bikin melek montir atau supir yang ngantuk, ada lagi yang benar-benar diaplikasikan di mesin. Mau tahu cara pemanfaatannya? Baca selengkapnya ya...

Lagi asyik tancap gas tiba-tiba ada kucing melintas, dan gedubrak.. anda ngerem mendadak. Lalu jumpalitan dan mesin menghantam trotoar. Alhasil, bak kopling retak alias cacat. Dan oli pun menetes terus.

Itu sih nggak papa dari pada kepala anda yang bocor. Juga nggak mungkin minta ganti rugi sama kucing. Jadi lebih baik anda berhenti di warung terdekat, lalu beli kopi dan lem superglue. Lho kok..Buat apa kopi ama lem? Tenang, kopinya sebagian diseduh dan sebagian lagi kita pake untuk menambal bak kopling yang retak.

Sejatinya bak mesin tidak boleh dilas, karena akan merusak susunan molekulnya yang berakibat menurunnya kekuatan logam dari bak kopling tersebut. Lalu bagaimana kalau kondisi dompet sedang cekak dan belum bisa beli bak kopling baru? berikut ini solusinya :

Coba lepas dulu bak kopling atau tutup gearbox yang retak itu. Langsung saja bersihkan dari bekas oli yang bocor. Gunakan kuas dan bensin. Lantas diangin-anginkan sambil dilayang-layangkan. Sehingga di bagian yang retak tidak ada sisa bensin dan oli. Otomatis, lem dapat menerobos ke celah yang retak (gbr.1)















Lem yang sudah disiapkan, boleh langsung dioleskan di bagian yang retak (gbr.2). Untuk memperkuat daya rekat serta menahan cairan lem agar tidak gampang menetes, coba taburi bubuk kopi kering. Tunggu sampai mengering, lalu olesi lem lagi (gbr.3). Boleh dilakukan berulang-ulang sesuai dengan kondisi retakannya.

Yang perlu diingat, cara ini hanya bersifat sementara. Bila sudah ada dana untuk beli yang baru, diganti secepatnya.

http://motopedia000.blogspot.com

Sumber : Tabloid MotorPlus

0 komentar:

Posting Komentar